Memasak merupakan salah satu kegiatan menyenangkan yang dapat dilakukan bersama anak-anak. Tidak hanya dilakukan di rumah bersama orang tua, namun kegiatan memasak juga dapat dilakukan sebagai sarana pembelajaran di sekolah. Memasak bersama atau cooking class di KB-TK Kristen Petra 9 merupakan kegiatan yang rutin diadakan.

Kegiatan cooking class di KB-TK Kristen Petra 9 sudah mulai dikenalkan dari jenjang yang terkecil, yaitu Kelompok Bermain A (KB A). Pada tanggal 9 Februari 2023, anak-anak KB A datang ke sekolah dengan penuh suka cita dan bersemangat untuk menyambut kegiatan cooking class.  Miss Candra akan mengajak anak-anak untuk berkreasi bersama menghias kue muffin. Anak-anak sangat antusias mendengarkan penjelasan dan arahan yang diberikan sebelum memulai kegiatan. Setelah itu, anak-anak akan diberikan masing-masing satu buah kue muffin untuk dihias. Sekolah sudah menyediakan bahan-bahan yang akan digunakan dalam kegitan ini. Oh iya, sebelum mulai menghias kue muffin, anak-anak juga menyiapkan diri terlebih dahulu dengan memakai apron dan topi. Selain kini anak-anak tampil seperti professional chef, penggunaan apron dan topi sangat penting untuk menjaga kebersihan diri anak-anak. Tiba saatnya waktu yang dinantikan anak-anak yaitu dapat mengias kue muffinnya. Anak-anak bebas untuk berkreasi menghias kue muffin sesuai dengan imajinasi masing-masing. Setelah selesai menghias, anak-anak diajak untuk memasukkan kue muffinnya ke dalam plastik dan menghiasnya juga. Bagian paling menyenangkan lainnya adalah, anak-anak dapat memakan kue muffinnya masing-masing pada waktu jam istirahat maupun dapat membawanya pulang.

Tidak kalah menyenangkan dari kegiatan cooking class KB A, anak-anak di kelas TK A juga mendapat giliran untuk mengadakan cooking class pada tanggal 10 Februari 2023. Kegiatan cooking class TK A kali ini mengajak anak-anak untuk mengolah pisang menjadi camilan yang enak yaitu pisang panggang. Camilan yang cukup populer ini selain enak dinikmati juga menarik dan gampang untuk dibuat oleh anak-anak TK A. Diawali dengan penjelasan alat dan bahan yang akan dipakai oleh ibu guru masing-masing di tiap kelas, anak-anak dengan penuh antusias memperhatikan supaya dapat memasak pisang dengan baik. Setelah selesai melakukan pengenalan alat dan bahan yang diperlukan, ibu guru juga memberi contoh terlebih dahulu agar anak-anak semakin mengerti cara memasaknya. Nah, tiba saatnya anak-anak mempersiapkan diri dengan memakai apron dan topi ala koki. Dengan didampingi oleh ibu guru, anak-anak secara bergiliran diajak untuk memanggang pisang yang telah dikupas ke dalam fry pan yang sudah dipanaskan dan diolesi mentega. Setelah pisangnya matang, kini giliran anak-anak untuk menambahkan topping sesuai selera masing-masing. Ada yang menaburkan keju parut, meses coklat, dan ada juga yang menaburi pisang panggangnya dengan palm sugar. Setelah semua anak selesai memberi topping, ibu guru mengajak anak-anak untuk membantu membereskan peralatan masak dan mencuci tangan terlebih dahulu. Kemudian sebelum menyantap pisang panggangnya, anak-anak juga diajak untuk berdoa terlebih dahulu. Bertepatan dengan jam istirahat, anak-anak diajak untuk bersama-sama menyantap pisang panggang yang telah mereka buat.

Selain menyenangkan, dengan adanya cooking class anak-anak juga dapat melatih keterampilan motorik dan mengasah kepekaan indra. Kerja sama, tetelitian, dan kreatifitas anak-anak pun juga dapat dikembangkan melalui kegiatan cooking class tersebut. Kegiatan cooking class selain dapat meningkatkan pengalaman belajar pada anak secara langsung, juga dapat menjadi sarana untuk mengenalkan macam-macam bahan makanan dan cara pengolahannya. Harapannya, dengan adanya cooking class ini dapat memaksimalkan proses pembelajaran di KB-TK Kristen Petra 9 dan dapat menambah wawasan kuliner anak-anak. Selamat menantikan cooking class selanjutnya anak-anak semua….. God Bless !

Loading